-->

Cara Memperbaiki Dan Mengetahui Penyebab Lampu SEIN Yang Tidak Berkedip

Lensabaca | Kenapa lampu SEIN menyala tapi tidak berkedip? pertanyaan umum yang sering dialami para bikers, lampu SEIN memegang peranan penting pada sepeda motor terutama pada saat berkendara dijalan raya, fungsinya SEIN adalah memberitahukan pada pengendara lain tentang arah kendaraan saat belok kekanan atau kekiri sehingga pengendara dibelakan atau didepan bisa berhati - hati

Jika lampu SEIN tidak berfungsi dengan benar bisa dibayangkan akan terjadi miss komunikasi yang berpotensi terjadi tabrakan, pada kendaraan umumnya lampu SEIN terdapat 4 buah lampu SEIN yang memiliki fungsi sama baik SEIN depan maupun SEIN belakang

Cara Memperbaiki Dan Mengetahui Penyebab Lampu SEIN Yang Tidak Berkedip

Masalah lampu SEIN secara umum adalah mati jika demikian tinggal mengganti dengan yang baru, namun jika masalah yang muncul adalah lampu menyala tetapi tidak berkedip perlu penanganan khusus yang memungkinkan adanya kerusakan rangkaian kelistrikan lampu, jika tidak segera diatasi dikhawatirkan akan berbahaya dan merusak lebih lanjut kelistrikan sepeda motor

Selain itu lampu SEIN tidak menyala kurang membuat nyaman pengendara, masalah lampu SEIN menyala tapi tidak berkedip ada beberapa faktor yang menyebabkan diantaranya

1. Lampu SEIN yang mati

Cara Memperbaiki Dan Mengetahui Penyebab Lampu SEIN Yang Tidak Berkedip

Cek lampu SEIN mungkin ada yang mati, jika lampu SEIN salah satu mati akan menyebabkan lampu SEIN lainnya tetap hidup namun tidak berkedip, solusinya mengganti lampu SEIN dengan yang baru bisa bawa ke bengkel langganan atau bisa diganti sendiri jika memiliki perlengkapan yang memadahi, penyebab lainnya juga ketidak cocokan lampu sein yang biasanya bohlam diganti dengan lampu light emitting diode (LED), ketidak cocokan disebabkan karena perbedaan antara watt bohlam dengan watt LED, watt LED lebih kecil daripada watt bohlam sehingga menyebabkan flasher tidak berfungsi karena tidak dapat membagi arus

2. Flasher rusak

Cara Memperbaiki Dan Mengetahui Penyebab Lampu SEIN Yang Tidak Berkedip

Penyebab lainnya adalah flasher yang rusak atau tidak cocok, jika tidak cocok bisa diganti flasher dengan watt yang sesuai dengan lampu SEIN, flasher yang rusak bisa menyebabkan malfungsi lampu SEIN yang lain, namun sebelum memutuskan mengganti cek terlebih dahulu kabel - kabelnya, harga flasher berkisar antara Rp. 25.000 sampai dengan Rp. 30.000

3. Socket Longgar

Cara Memperbaiki Dan Mengetahui Penyebab Lampu SEIN Yang Tidak Berkedip

Salah satu penyebab lampu SEIN tidak berfungsi adalah Socket yang longgar, kabel socket putus atau sudah rusak solusinya adalah mengganti socket dengan yang baru, karena pemakaian yang lama dan memang jarang terkontrol masalah demikian sering terjadi, harga kabel socket tergantung dari type sepeda motor dan posisi socket depan atau belakang

4. Sekring putus

Cara Memperbaiki Dan Mengetahui Penyebab Lampu SEIN Yang Tidak Berkedip

Masalah selanjutnya terletak pada sekring yang putus, fuse atau sekring mempunyai fungsi untuk memutus aliran listrik yang berlebih untuk menjaga rangkain elektronika dan peralatan listrik tidak rusak, namun jika sekring yang rusak lampu SEIN akan sering mati dan mengganggu lampu SEIN lainnya berfungsi

5. AKI atau ACCU soak

Cara Memperbaiki Dan Mengetahui Penyebab Lampu SEIN Yang Tidak Berkedip

Jika masalah AKI yang soak atau rusak harus diganti dengan AKI baru, AKI yang soak akan menghasilkan arus listrik ke lampu sangat kecil, sehingga lampu sein redup dan tidak dapat berkedip dengan baik, tentu AKI harus diperbaharui lagi, AKI atau ACCU sebagai sumber listrik pada sepeda yang menyimpan energi yang kemudian disalurkan pada komponen kelistrikan lainnya, aki atau akumulator punya batas waktu usia pakai yang sewaktu - waktu tidak berfungsi bahkan mati, aki umumnya punya dua type kering dan basah

Demikian cara memperbaiki dan mengetahui penyebab lampu SEIN yang tidak berkedip, semoga artikel ini dapat membantu anda dalam megatasi masalah, semoga bermanfaat selamat mencoba

0 Response to "Cara Memperbaiki Dan Mengetahui Penyebab Lampu SEIN Yang Tidak Berkedip"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel